Sosok Wanita Cantik Dimata Teman Korban Yang Dibunuh Mantan Pacarnya di Pandeglang

- Jumat, 10 Februari 2023 | 21:00 WIB
Sosok Wanita Cantik Dimata Teman Korban Yang Dibunuh Mantan Pacarnya di Pandeglang    (Screenshot akun Instagram akun amm_Elisaa)
Sosok Wanita Cantik Dimata Teman Korban Yang Dibunuh Mantan Pacarnya di Pandeglang (Screenshot akun Instagram akun amm_Elisaa)

 Pandeglangnews.co.id – Warga Kabupaten Pandeglang baru-baru ini digegerkan seorang mayat wanita, mayat wanita tersebut ternyata anak perempuan dari Wakil Ketua Kadin Provinsi Banten Hadi Mulyana.

Diketahui terjadinya pembunuhan tersebut gegar cinta segitiga sehingga pelaku tega membunuh wanita cantik tersebut.

Teman Satu Sekolah Korban, Anna Rahmawati mengatakan, dirinya sebagai adik kelas sekaligus teman korban mengaku miris dengan kejadian pembunuhan yang dilakukan oleh mantan pacarnya tersebut.

"Itu kaka kelas teman juga, dia kan jurusan TKJ kalau aku kan Administrasi perkantoran, si cowoknya itu satu jurusan satu kelas juga sama dia," katanya saat dihubungi Pandeglangnews.co.id, Jum'at (10/2/2023).

Ia melanjutkan, bahwa sosok E semasa hidupnya dikenal sebagai orang alim dan dikenal orang yang sangat baik terhadap temannya.

"Baik banget tau sopan, dia itu baik emang natural juga cantik apalagi makeup, dia itu kalem sumpah deh, alim bajunya syari'ah banget terus pendiam kalau di sekolah itu, dia itu anak basket," ujarnya.

Anna mengetahui bahwa E sosok yang bekerja keras selain itu juga E aktif menjadi Muse Make-up inspirasi model dan rias make-up di Pandeglang.

"Iyah jadi Muse (figur inspirasi,-red) Make-up gitu, kaya buat Make-up dia senang itu yang sekarang sering dilakukan. Iyah dia juga aktif di organisasi atau komunitas rias Make-up di Pandeglang, kalau bapaknya yang saya tau wakil ketua Kadin Banten," ungkapnya.

Anna sebagai teman almarhumah atas dengan kejadian pembunuhan yang dilakukan oleh mantan pacarnya itu dirinya memberikan do'a terbaik terhadap almarhumah

"Sedih banget orang baik meninggalnya tragis gak kebayang miris, sebagai teman cuma bisa ngedoain aja Khusnul khatimah, terus pelaku dihukum sesuai perbuatannya yang dilakuin itu," pungkasnya. ***

Editor: Muhamad Agus Salim

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Kereta Api Whoos Tak Kalah dengan ICE

Kamis, 28 September 2023 | 11:08 WIB
X