• Senin, 25 September 2023

Bhabinkamtibmas Polsek Pandeglang Sambangi Warga yang Mengalami Mikrosefalus

- Selasa, 23 November 2021 | 16:23 WIB
Bhabinkamtibmas Polsek Pandeglang, Bripka Eka Mulyadi mendatangi warga alami sakit mikrosefalus  (Bangkit Gusniar Pandeglangnews)
Bhabinkamtibmas Polsek Pandeglang, Bripka Eka Mulyadi mendatangi warga alami sakit mikrosefalus (Bangkit Gusniar Pandeglangnews)


PANDEGLANGNEWS.CO.ID, - Bhabinkamtibmas Polsek Pandeglang, Bripka Eka Mulyadi mendatangi warga Kampung Ciekek Lor RT. 03/05 Kelurahan Karaton Kecamatan Majasari pada Senin, 22 November 2021.

Pada kegiatan ‘Sambang’ tersebut, Bripka Eka mendatangi warga masyarakat yang mengalami mikrosefalus.

Diketahui bahwa warga penderita mikrosefalus tersebut bernama Fadlan, usia 9 tahun, putra kandung dari saudara Yaya Suruli (38).

Baca Juga: 3 Motor di Perumahan Cigading Serang Hilang Dalam Waktu Semalam


Sehari-hari Yaya bekerja sebagai tukang ojek di Kampung Ciekek Lor. Saat ini Yaya masih tinggal bersama kakaknya.

Ketua RT setempat membenarkan bahwa Fadlan putra dari saudara Yaya Suruli tersebut adalah warga Ciekek Lor RT03/07, dan Fadlan mengalami sakit mikrosefalus ini sejak bayi.

Ketua RT menambahkan, hingga saat ini Fadlan tidak bisa beraktifitas. Tidak seperti anak-anak lain pada umumnya, Fadlan hanya bisa duduk dan berbaring.

Baca Juga: Temukan Toilet SPBU Pertamina Berbayar, Menteri BUMN Erick Thohir: Gak Boleh Bayar, Harus Gratis!

Pekerjaan orang tua Fadlan hanya sebagai pengemudi ojek biasa. Penghasilannya pun tidak menentu, untuk menafkahi dan memenuhi kebutuhan rumah tangganya saja masih kesulitan.

"Saya mewakili keluarga Fadlan dan selaku ketua RT. 03, berharap pemerintah daerah dan khususnya kepada Polsek Pandeglang Polres Pandeglang untuk dapat membantu dan meringankan beban keluarga salah satu warga kami," pungkas Pak RT.

Di tempat terpisah, Kapolres Pandeglang Akbp Belny Warlansyah melalui Kapolsek Pandeglang Kompol Kosasih, diruang kerjanya mengungkapkan rasa keprihatinnannya.

Baca Juga: Inilah Tips Menjaga Kesehatan di Musim Hujan yang Wajib Kamu Tahu!

Dan mengatakan insha Allah kami akan berupaya untuk bisa membantu meringankan beban Yaya Suruli selaku orang tua dari Fadlan yang mengalami sakit mikrosefalus.***

Editor: Hendra Hermawan

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X